Follow Us Email Facebook Google LinkedIn Twitter

Pandemi Covid-19 akan Mempengaruhi Pengelolaan Pendidikan dan Sekolah

Selasa, 15/09/2020 12:04:32

46mbs.jpg


JAKARTA. Pengadaan pembelajaran oleh pengelola atau institusi pendidikan pada masa pandemi covid-19 mendapat tantangan yang berat. Khususnya sekolah-sekolah swasta yang secara finansial harus mandiri pendanaannya.

Menurut Doni Koesoema, Pengamat Pendidikan, berbeda dengan sekolah negeri petunjuk teknis (juknis) penggunaan dana BOS harusnya sudah melingkupi soal pembiayaan komunikasi online untuk pendidikan di masa pandemi ini. "Yang masalah sekolah swasta itu harus menghidupi dirinya sendiri," ujarnya kepada Kontan.co.id, Selasa (14/7).

 

Apalagi pemasukan masyarakat saat ini terhambat lantaran ekonomi yang sulit selagi pandemi berlangsung, banyak pembayaran uang sekolah menurut Doni terhambat. Ia memperkirakan di Jakarta saja orang tua yang baru membayar uang sekolah sekitar 60%.

Hal ini menambah beban sekolah swasta dalam mengoperasikan pendidikannya selama pandemi tersebut, padahal biaya listrik, telekomunikasi dan internet terus meningkat. Belum lagi sekolah harus membiayai tenaga kerja, baik guru tetap maupun honorer.

"Diharapkan ada bantuan untuk sekolah-sekolah ini. Saya lihat selama pandemi ini adanya bantuan sosial saja, bantuan di sektor pendidikan belum," ungkap Doni. Begitu pula dengan sekolah tang berada di tempat terpencil dengan akses internet yang masih buruk, hal ini masih perlu perhatian pemerintah secara lebih komprehensif.

Adapun kondisi saat ini beberapa sekolah di daerah telah melangsungkan pembelajaran tatap muka di hari Senin (13/7) kemarin. Doni mengatakan, pembelajaran tatap muka sebaiknya mempertimbangkan banyak aspek.

Seperti zona penyebaran covid-19 di area tersebut, serta jika ingin mengadakan pembelajaran tatap muka harus berdiskusi dengan komite sekolah dan wali murid. Sebenarnya selama pandemi kemarin, tenaga kerja guru pun sudah dipaksa untuk bekerja ke kantor.

Hal tersebut disayangkan Doni lantaran untuk Jakarta saja sebagian besar guru menggunakan transportasi publik yang punya resiko terpapar lebih tinggi. "Padahal Gubernur bilang, penumpang transportasi umum itu diperkirakan 60% adalah Orang Tanpa Gejala (OTG)," katanya.

Sementara itu, Nadiem Makarim, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan sebelumnya mengumumkan bahwa sistem sekolah secara virtual hybrid akan diterapkan permanen di Indonesia, dan telah meminta guru dan orang tua untuk beradaptasi.

Menanggapi situasi tersebut, Sampoerna Academy salah satu sekolah swasta internasional mengusung konsep virtual schooling. Mustafa Guvercin, Sampoerna Academy School Director mengatakan di situasi ini sekolah perlu memahami pentingnya memposisikan pendidikan sebagai sebuah perjalanan, bukan tujuan.

Virtual schooling mengikuti visi kami dalam memajukan siswa yang kreatif, passionate, tidak pernah berhenti belajar, yang mampu menghadapi tantangan di dunia yang berubah dengan cepat. Siswa berpartisipasi dalam pembelajaran live synchronous via Google Meet bersama para wali kelas dan guru lainnya," ujar Mustafa Guvercin dalam media rilisnya yang diterima Kontan.co.id.

Selama 4 bulan implementasi virtual schooling, Sampoerna Academy mengklaim telah berhasil mencapai target akademik semester lalu dengan 5.163 sesi sekolah virtual, 92% penyelesaian tugas, dan 10.298 makalah dan proyek. 97% dari orang tua menyatakan puas. Persentase kehadiran siswa mencapai angka 96%.

Posting oleh Desi Eri K 4 tahun yang lalu - Dibaca 37183 kali

 
Tag : #MBS #PSM #pengelolaanpendidikanmasapendidikan

Berikan Komentar Anda

Artikel Pilihan
Bacaan Lainnya
Senin, 08/03/2021 10:49:35
Digitalisasi Percepat Transformasi Layanan Pendidikan

JAKARTA - Sejak pandemi melanda, sekolah-sekolah diliburkan dan kegiatan belajar mengajar dilakukan dari rumah....

Selasa, 02/03/2021 09:57:29
KESIAPAN MENGHADAPI PERUBAHAN PADA GURU SEKOLAH DASAR TERHADAP JENIS BUDAYA DAN DUKUNGAN ORGANISASI

    Abstract: The study investigates the relation of the readiness for change of an elementary school...

7 Pilar MBS
MBS portal
Tujuh Pilar Manajemen Berbasis Sekolah
  Tujuh pilar MBS yaitu kurikulum dan pembelajaran, peserta didik pendidik dan tenaga kependidikan, sarana dan prasarana, pembiayaan, hubungan sekolah dan masyarakat, dan budaya dan lingkungan sekolah. Manajemen kurikulum dan pembelajaran berbasis sekolah adalah pengaturan kurikulum dan...
Informasi Terbaru
Modul dan Pedoman
Video MBS
Modul MBS
Paket Pelatihan 3
Paket Pelatihan 3
11 tahun yang lalu - dibaca 139399 kali
Paket Pelatihan 2
Paket Pelatihan 2
11 tahun yang lalu - dibaca 111697 kali
Paket Pelatihan 1
Paket Pelatihan 1
11 tahun yang lalu - dibaca 156487 kali
Berbagi Pengalaman Praktik yang Baik
Berbagi Pengalaman Praktik yang Baik
11 tahun yang lalu - dibaca 117079 kali
MODUL 6 UNIT 3
MODUL 6 UNIT 3
9 tahun yang lalu - dibaca 122106 kali
Modul Pelatihan 6: Praktik Yang Baik
Modul Pelatihan 6: Praktik Yang Baik
9 tahun yang lalu - dibaca 136767 kali
Panduan Lokakarya Bagi Fasilitator Renstra
Panduan Lokakarya Bagi Fasilitator...
11 tahun yang lalu - dibaca 116293 kali
Praktik Yang Baik: Modul Keuangan Pendidikan
Praktik Yang Baik: Modul Keuangan...
11 tahun yang lalu - dibaca 93808 kali
Info MBS
3 Inspirasi Manajemen Berbasis Sekolah...
4 tahun yang lalu - dibaca 28610 kali
Melihat Kendala Terberat Saat Membuka Kembali Sekolah di Masa Pandemi
Melihat Kendala Terberat Saat Membuka...
4 tahun yang lalu - dibaca 29444 kali
Kemendikbud: Belajar dari Rumah Tidak Harus Terbebani Target Kurikulum
Kemendikbud: Belajar dari Rumah Tidak...
5 tahun yang lalu - dibaca 49242 kali
Nasib Pelajar di Tengah Pandemi 
Nasib Pelajar di Tengah Pandemi 
5 tahun yang lalu - dibaca 55099 kali
Survei Kemendikbud: Peran Orangtua Penting dalam Pelaksanaan Belajar Dari Rumah
Survei Kemendikbud: Peran Orangtua...
5 tahun yang lalu - dibaca 70471 kali
Hadapi Pandemi Covid-19, Kemendikbud Sederhanakan Kurikulum
Hadapi Pandemi Covid-19, Kemendikbud...
5 tahun yang lalu - dibaca 44461 kali
Kemendikbud: Tahun Ajaran Baru Bukan...
5 tahun yang lalu - dibaca 43302 kali
New Normal di Dunia Pendidikan : PGRI Usul Kurikulum Sekolah Era Pandemi Covid-19
New Normal di Dunia Pendidikan : PGRI...
5 tahun yang lalu - dibaca 62418 kali
Follow Us :
Get it on Google Play

©2013-2025 Manajemen Berbasis Sekolah
MUsage: 3.5 Mb - Loading : 0.20693 seconds