Membangun Citra Sekolah
Senin, 21/09/2015 12:06:03
Membangun citra sekolah memang bukan merupakan hal yang mudah. Untuk itu, sekolah harus mampu mengenali potensi yang dimiliki serta mengkaitkannya dengan kebutuhan atau tuntutan masyarakat. Keberhasilan mengkaitkan kedua hal tersebut akan melahirkan program-program unggulan, yang pada akhirnya akan mampu meningkatkan citra sekolah. Salah satu indikator utama untuk mengukur keberhasilan membangun citra suatu sekolah adalah berapa jumlah peserta didik yang mendaftar dan diterima di suatu sekolah, berapa tinggi peran serta masyarakat, serta bagaimana prestasi siswa di suatu sekolah. Jumlah peserta didik yang mendaftar di suatu sekolah dipengaruhi oleh citra sekolah di mata masyarakat, sedangkan kualitas pendidikan di suatu sekolah dipengaruhi oleh seberapa tinggi peran serta masyarakat terhadap suatu sekolah.
Makna Pencitraan Publik di Sekolah Dasar
Citra adalah gambaran yang dimiliki oleh seseorang atau sekelompok orang (masyarakat) mengenai pribadi, atau organisasi (diadaptasi dari Kamus Besar Bahasa Indonesia). Dengan demikian, citra sekolah adalah gambaran yang memberikan kesan yang kuat pada seseorang atau sekelompok orang (masyarakat) tentang suatu sekolah. Dalam hal ini, citra sekolah dapat bersifat positif, dan dapat bersifat negatif. Namun yang dimaksudkan dalam kajian ini, adalah citra sekolah yang bersifat positif yakni yang mengambarkan citra sekolah unggul dengan berbagai perangkatnya.Upaya pencitraan suatu sekolah dimaksudkan untuk mewujudkan visi dan misi sekolah. Untuk itu, upaya pencitraan suatu sekolah harus merupakan bagian integral dari program sekolah dan berbasis pada visi dan misi sekolah.
Prinsip-prinsip Pencitraan Publik Sekolah Dasar
Upaya pencitraan sekolah merupakan upaya kolektif yang melibatkan semua unsur yang ada di sekolah, seperti kepala sekolah, pendidik, tenaga kependidikan, dan orang tua murid. Masing-masing unsur tersebut memiliki tugas dan fungsi yang berbeda-beda. Jika salah satu unsur sekolah bekerja kurang optimal maka upaya pencitraan sekolah tidak akan dapat mencapai hasill yang maksimal. Untuk itu upaya pencitraan sekolah harus dirancang secara cermat dengan melibatkan semua unsur sekolah dan memberdayakan semua potensi yang ada di suatu sekolah. Merancang atau membangun citra sekolah harus berdasarkan prinsip-prinsip sebagai berikut.(1) Berdasarkan visi dan misi sekolah, artinya upaya pencitraan sekolah harus mengacu pada visi dan misi sekolah dan tidak boleh bertentangan dengan visi dan misi sekolah; (2) Kebersamaan, artinya upaya pencitraan sekolah melibatkan semua unsur sekolah sesuai dengan peran dan fungsi masing-masing; (3) Memberdayakan seluruh potensi yang ada, artinya upaya pencitraan sekolah harus mengoptimalkan seluruh potensi yang dimiliki sekolah; (4) Kesungguhan dan keikhlasan, artinya upaya pencitraan sekolah harus dirancang dan dilaksanakan secara sungguh-sungguh dan semata-mata untuk peningkatan kualitas pendidikan di sekolah; (5) Keterbukaan dan kejujuran, artinya upaya pencitraan sekolah harus didasarkan pada kondisi riil di sekolah, serta dapat diakses secara mudah oleh masyarakat; dan (6) Adanya keinginan untuk berubah, artinya pencitraan sekolah dilakukan seiring dengan tuntutan perubahan yang ada.
Upaya/Strategi Pencitraan Publik Sekolah Dasar
Banyak upaya/strategi yang dapat dilakukan untuk melakukan pencitraan publik. Upaya/strategi pencitraan sekolah tersebut adalah sebagai berikut: peningkatan kerja kepala sekolah, pendidik, dan tenaga kependidikan, keikutsertaan sekolah dalam kegiatan-kegiatan lomba sekolah dan siswa, membangun jaringan kerja (network) dengan orang tua murid dan masyarakat, peningkatan layanan akademik dan non-akademik yang prima; dan kepemilikan peringkat akreditasi sekolah yang baik. Upaya-upaya tersebut diharapkan mampu membangun persepsi siswa dan masyarakat tentang citra sekolah menjadi lebih baik. Persepsi siswa yang baik tentang citra sekolah akan berdampak meningkatnya motivasi belajar siswa, sedangkan peningkatan persepsi masyarakat tentang citra sekolah yang baik akan berdampak pada meningkatnya peran serta masyarakat terhadap pendidikan di sekolah.
Posting oleh Teguh Triwiyanto 9 tahun yang lalu - Dibaca 94292 kali
Tag :
#membangun citra sekolah #MBS #Strategi Pencitraan #Pencitraan Sekolah
Berikan Komentar Anda
Artikel Pilihan
Bacaan Lainnya
Artikel
Selasa, 04/08/2020 09:12:57New Normal Sekolah, Antara Sif Belajar dan Modifikasi Materi
Kehidupan new normal di sekolah dan kampus dinilai mesti diatur secara rinci dengan melibatkan sumber daya yang tak...

Berita
Selasa, 28/07/2020 08:31:58Kemendikbud: Belajar dari Rumah Tidak Harus Terbebani Target Kurikulum
Kegiatan belajar dari rumah (BDR) bukan perkara yang mudah, termasuk bagi orangtua. Alhasil, tidak sedikit orangtua...
7 Pilar MBS
Pilar
Pilar 1 | Manajemen Kurikulum dan Pembelajaran Berbasis Sekolah
a. Konsep Dasar
Manajemen kurikulum dan pembelajaran berbasis sekolah adalah pengaturan kurikulum dan pembelajaran yang meliputi kegiatan merencanakan, mengorganisasikan, melaksanakan, dan mengevaluasi kurikulum dan pembelajaran...
Informasi Terbaru
Penelitian
Penelitian
Raden Bambang Sumarsono
rbamsum@gmail.com
Universitas Negeri Malang, Jl. Semarang Nomor 5 Malang 65145
Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mendeskripsikan perilaku kepemimpinan kepala sekolah di SMA Negeri Se-Malang Raya, 2) mendeskripsikan kemampuan mengajar guru SMA Negeri...
Modul dan Pedoman
Video MBS
PENINGKATAN PENGELOLAAN ASRAMA UNTUK MENUNJANG...
Rabu, 23/05/2018 11:26:50
MENAJEMEN SEKOLAH KHUSUS OLAHRAGAWAN INTERNASIONAL
Minggu, 12/05/2018 12:41:45
TRANSFORMASI NILAI-NILAI KEWIRAUSAHAAN PADA SISWA...
Jum'at, 27/04/2018 10:13:15
MANAJEMEN LAYANAN KHUSUS PONDOK PESANTREN
Minggu, 14/04/2018 22:36:11
MANAJEMEN PROGRAM SCHOOL GARDEN GUNA MEWUJUDKAN...
Selasa, 27/03/2018 10:49:57
Pentingkah Membaca, Menulis, dan Menghitung bagi...
Kamis, 15/03/2018 18:27:08
"Bersiaplah... Pendaftaran SNMPTN Dibuka Pekan...
Jum'at, 02/03/2018 08:27:22

Ini Rekomendasi Penting untuk Ubah Dunia...
Selasa, 20/02/2018 13:23:20
Fokus Hari Ini
Tags
Berita Pilihan
PENINGKATAN PENGELOLAAN ASRAMA UNTUK MENUNJANG...
Rabu, 23/05/2018 11:26:50
MENAJEMEN SEKOLAH KHUSUS OLAHRAGAWAN INTERNASIONAL
Minggu, 12/05/2018 12:41:45
TRANSFORMASI NILAI-NILAI KEWIRAUSAHAAN PADA SISWA...
Jum'at, 27/04/2018 10:13:15
MANAJEMEN LAYANAN KHUSUS PONDOK PESANTREN
Minggu, 14/04/2018 22:36:11
MANAJEMEN PROGRAM SCHOOL GARDEN GUNA MEWUJUDKAN...
Selasa, 27/03/2018 10:49:57
Pentingkah Membaca, Menulis, dan Menghitung bagi...
Kamis, 15/03/2018 18:27:08
"Bersiaplah... Pendaftaran SNMPTN Dibuka Pekan...
Jum'at, 02/03/2018 08:27:22

Ini Rekomendasi Penting untuk Ubah Dunia...
Selasa, 20/02/2018 13:23:20
Terpopuler
Modul MBS
Better Teaching Learning 3 TOT Provinsi...
11 tahun yang lalu - dibaca 76676 kali

TIK sebagai Kecakapan Hidup
11 tahun yang lalu - dibaca 73706 kali
Lembar Presentasi Fasilitator
11 tahun yang lalu - dibaca 89965 kali

Modul Pelatihan Pengawas Sekolah
11 tahun yang lalu - dibaca 99047 kali
Info MBS

Membuat Program Kerja Sekolah Yang Baik
9 tahun yang lalu - dibaca 110494 kali

Tujuh Pilar Manajemen Berbasis Sekolah
10 tahun yang lalu - dibaca 121274 kali

USAID Prioritas Latih 8 Kepsek di...
10 tahun yang lalu - dibaca 80220 kali

Kurikulum 2013: Siswa Kelas 1 SD Lebih...
11 tahun yang lalu - dibaca 76148 kali

Wawancara dengan Mendikbud Terkait...
11 tahun yang lalu - dibaca 114278 kali
Pelatihan Yang Diakreditasi Oleh...
11 tahun yang lalu - dibaca 91592 kali
Interactive Audio Instruction...
11 tahun yang lalu - dibaca 95265 kali
Pusat Sumber Belajar Gugus
11 tahun yang lalu - dibaca 115896 kali