Paket Pelatihan 3
Tujuan program PAKEM adalah meningkatkan kualitas pendidikan yang diberikan kepada siswamelalui peningkatan praktik pembelajaran. Secara tradisional pengajaran di Indonesia terutama terdiri dari hafalan fakta-fakta dan proses. Sebagai akibatnya, banyak siswa meninggalkan sekolah /lulus dengan kemampuan bahasa danketerampilan untuk memecahkan masalah yangsangat kurang dan tidak memiliki kreativitasuntuk menghadapi banyak tantangan dalam kehidupan sehari-hari.
Pembelajaran Aktif, Kreatif, Efektif, dan Menyenangkan(PAKEM) bertujuan untuk menciptakan lingkungan belajar yang kaya, membekalisiswa dengan keterampilan-keterampilan, pengetahuan dan sikap untuk hidup. Sebagai hasil dari pelatihan PAKEM, para guru mengadopsi strategi pembelajaran yang berbeda, termasuk belajar yang lebih interaktif dalam kelompok, dan tugas lebih praktis. Anak-anak diharapkan untuk lebih berpikir sendiri, bukan disuruh menjawab dan menulis, mereka melakukannya dengan kata-kata mereka sendiri, bukan mengutip dari papan tulis atau buku. Lingkungan kelas dibuat lebih ramah terhadap anak, dan memiliki pajangan hasil karya siswa serta alat Bantu belajar yang menarik.
Selama pelatihan PAKEM 1, para peserta diperkenalkan pada konsep belajar aktif. Mereka belajarmengenai apa PAKEM, dan mengapa pendekatan berpusat pada siswa meningkatkan mutu belajar.Fokus pelatihan ini adalah mengidentifikasikan situasi-situasi belajar aktif, yang dimodelkan olehfasilitator, dan kemudian dipraktikkan oleh peserta dalam situasi pembelajaran sesungguhnyadengan menggunakan sekolah-sekolah setempat.
PAKEM 2 mengembangkan konsep-konsep yang sudah diperkenalkan sebelumnya dan mengeksplorasi pengelolaan kelas belajar aktif maupun strategi-strategi pengajaran yang efektif yang mengembangkan kemampuan siswa untuk berpikir dan memecahkan masalah. Peserta melanjutkan pengembangan pemahaman mereka mengenai belajar aktif dengan menciptakan skenario pembelajaran untuk kelompok dan perorangan dengan bantuan dari fasilitator.
Paket Pelatihan 3.pdf [download]
Posting oleh Tim Pengembang MBS 55 tahun yang lalu - Dibaca kali
ANALISIS DAMPAK ANJURAN PEMERINTAH TERHADAP BELAJAR DI RUMAH BAGI PELAKU PENDIDIKAN
Dunia sedang mengalami pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Penerapan kebijakan Work From Home (WFH)...
3 Inspirasi Manajemen Berbasis Sekolah dari SMPN 4 Tenggarong Kaltim
Pengelolaan sekolah pada jenjang pendidikan dasar dan menengah di Indonesia harus dilaksanakan dengan prinsip manajemen...









